Jilbab Panjang Tidak Menjamin Syar'i. Cek Jilbab Anda!

Berjilbab merupakan salah satu kUwajiban bagi seorang muslimah. Bagi yang sudah sadar sepenuhnya mereka akan menggunakan jilbab sesuai dengan apa yang diperintahkan oleh Al-Qur’an. 
“…Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya…” [QS. An-Nuur 24:31]

Namun ada sebagian muslimah yang memang telah menggunakan kerudung hingga menutupi dadanya tetapi tetap saja menunjukkan lekukan tubuhnya. Hal ini dipengaruhi oleh bahan jilbab yang dipakai. Padahal fungsi diperintahkannya berjilbab hingga menutupi dada supaya lekukan tubuh tidak terlihat.
Hindarilah bahan jersey, sebab bahan itu dapat membuat lekukan tubuh menjadi terlihat. Bahan jersey atau bahan jenis lainnya seperti spandek, hyget, dan lain-lain tentunya tidak menjamin keselamatan aurat muslimah “lekukan tubuh” apalagi ketika posisi duduk.
Andai jilbab yang dikenakan tidak menjulur ke sekujur tubuh maka ‘bagian belakang’ yang tidak tertupi oleh jilbab akan nampak menonjol dikarenakan karena bahan gamis atau pakain yang dipakai jenis ‘Begitu’. Apalagi jika tertiup oleh angin, dapat dipastikan bahwa bahan jenis ‘begitu’ akan dengan mudahnya menampakan lekukan tubuh seorang muslimah sedangkan di jalan mustahil angin tidak bertiup. Sebaiknya bahan jenis ini dihindari.
Namun bahan jenis ‘begitu’ boleh dipakai jika disiati dengan memanjangkan jilbabnya lebih ke bawah lagi atu dengan siasat lainnya.  
Bahan lain begitu banyak. Baiknya pilihlah bahan yang lebih menyelamatkan. Tidak menampakkan lekuk tubuh.
Bahan yoris, casandra, jetblack, wolvis, bellani, dan sebaginya lebih aman untuk digunakan. Wallahu a’lam.

Semoga artikel ini bermanfaat dan hal diatas dapat menjadi pembelajaran bagi kita semua. Silahkan disheare jika bermanfaat. Indahnya saling berbagi.

Artikel terkait:

TERNYATA TIDAK SEMUA MUKENA BISA UNTUK SHOLAT, CEK MUKENA ANDA DI SINI !!!